Didirikan pada 1971 di Jakarta sebagai Ghalia Indonesia, perjalanan Yudhistira dimulai dari penerbitan buku-buku hukum dan sosial hingga bertransformasi menjadi penyedia bahan ajar sekolah sejak 1978. Selama lebih dari lima dekade, Yudhistira Ghalia Indonesia tumbuh bersama dunia pendidikan, menghadirkan pengalaman belajar yang terus berkembang, dari buku pelajaran umum, buku Pelajaran berbahasa Inggris Prime, hingga platform digital seperti YuPintar, Yunetic, dan Yudhistira eBook.
Pengalaman Kami
Telah Terbit
Mitra Kami
Cabang Kami
Yudhistira berawal dengan nama Ghalia Indonesia, didirikan oleh Lukman Saad di Jalan Pramuka Raya No. 4, Jakarta Timur.
Pada masa ini, Ghalia menerbitkan buku-buku umum dan Perguruan Tinggi, terutama bidang Hukum, Sosial Politik, dan Ekonomi.
Fase ini menjadi awalan bagi perjalanan panjang Yudhistira dalam dunia literasi Indonesia.
Memasuki dekade ini, Ghalia Indonesia mulai berkembang dengan menerbitkan buku pelajaran sekolah menggunakan nama Yudhistira.
Nama “Yudhistira” diambil dari tokoh Mahabharata yang dikenal bijaksana, melambangkan kejujuran, ketekunan, dan integritas
Pada era inilah awal perjalanan Penerbit Yudhistira sebagai penerbit buku pendidikan.
Yudhistira mengalami pertumbuhan signifikan:
• Katalog buku meningkat dari puluhan ke ratusan judul
• Memperluas distribusi ke sekolah negeri & swasta di seluruh provinsi Indonesia
• Melengkapi kebutuhan pembelajaran SD sampai SMA
• Melakukan peningkatan grafis, ukuran, dan konten buku sesuai perkembangan kurikulum
Dekade ini meneguhkan posisi Penerbit Yudhistira sebagai penerbit buku pendidikan nasional.
• Kantor pusat dipindahkan ke Bojongkerta, Bogor Selatan, untuk wilayah operasional yang lebih besar.
• Membangun percetakan berstandar nasional sebagai pusat produksi utama dengan mesin-mesin modern.
• Mulai mengembangkan lini produk lebih luas, termasuk buku untuk sekolah kejuruan dan madrasah.
Dekade ini menjadi fondasi operasional terbesar Yudhistira.
Pembelajaran digital dan buku berstandar global kini semakin dibutuhkan. Yudhistira merespons dengan menghadirkan lini produk modern:
• YuPintar — platform asesmen digital
• eBook Yudhistira — buku digital interaktif
• Yunetic — sistem manajemen sekolah
• Prime — buku berstandar internasional dengan identitas pendidikan Indonesia
Perjalanan ini menjadi langkah baru Yudhistira sebagai perusahaan yang terus berkembang, siap mendukung pendidikan Indonesia hari ini dan di masa depan.
Jl. Rancamaya No.Km. 1 No. 47, RT.01/RW.02, Bojongkerto, Kec. Bogor Sel, Kota Bogor, Jawa Barat 16139